Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Program Tahunan Bahasa Indonesia Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Program Tahunan Bahasa Indonesia Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Bapak/Ibu guru hebat, semoga hari ini dan seterusnya kita diberikan kesehatan dan keafiatan sehingga kita dapat menjalankan aktifitas setiap hari tentunya.

Satu perangkat pembelajaran yang harus atau wajib ada pada seorang guru dan keberadaannya sangat urgen. Perangkat ini sebagai dasar dan landasan dalam penyusunan perangat selajutnya, ia adalah program tahunan.

Program tahunan pada tulisan kali ini merupakan program tahunan mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 4 kurikulum merdeka.

Tulisan sebelumnya admin sudah membagikan pada blog ini kurikulum merdeka, program tahunan IPAS ( Ilmu Pengetahuan Alam Dan Sosial) dan program tahunan pendidikan Pancasila.

Program tahunan adalah seperangkat program yang harus dituntaskan oleh peserta didik selama satu tahun sesuai dengan pembagian jam yang sudah di tentukan.

Untuk lebih rinci, berikut alur tujuan pembelajaran Bahasa Indonesia Kurikulum Merdeka Kelas 4 Semester Ganjil.

4.1 Menyimak, membaca, dan mendiskusikan bacaan, memahami dan menjelaskan permasalahan yang dihadapi tokoh cerita; mengucapkan kata-kata yang panjang; mengenal dan menggunakan kalimat transitif-intransitif dalam tulisan; serta mencari arti kata di dalam kamus dan membuat Proyek Kamus Kelas Empat

4.2 Menjawab pertanyaan terkait isi teks yang dibacakan, mengenali dan menggunakan awalan ‘me-’ sesuai kaidah bahasa Indonesia, menyampaikan pendapat dengan kalimat yang jelas, serta mencari informasi dan mempresentasikannya

4.3 Menulis dengan struktur argumentasi, mengenal pemakaian awalan ‘ber-’ dan menggunakannya, menyampaikan petunjuk arah, serta menulis teks dengan struktur deskripsi.

4.4 Mengidentifikasi ide pokok dan ide pendukung pada suatu paragraf atau teks, berpartisipasi aktif dalam diskusi, melakukan wawancara dan menuliskan laporannya, serta menggunakan “ADiKSiMBa” untuk menyusun tulisan

Sedangkan alur tujuan pembelajaran bahasa indonesa Kelas 4 Kurikulum merdeka semester genap sebagai berikut:

4.5 Mencari dan menggunakan informasi dari beragam sumber, memahami tujuan dan pesan yang disampaikan penulis dalam tulisannya, memahami dan menggunakan tanda baca dalam penulisan angka atau nilai uang, dan memahami dan menulis teks prosedur

4.6 Mengidentifikasi dan memahami kata-kata baru pada teks, menyampaikan pendapat tentang isi dan ilustrasi teks, memahami kejadian dan perubahan perasaan tokoh dalam cerita, dan menggunakan kalimat efektif

4.7 Memahami instruksi yang disampaikan secara audio, menemukan dan mengidentifikasi informasi di dalam teks dan gambar, menyampaikan pendapat tentang informasi di dalam teks, dan membuat teks narasi menggunakan kata penghubung antarkalimat.

4.8 Menyebutkan permasalahan yang dialami tokoh di dalam cerita, menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks, membedakan informasi fakta dan opini, serta menulis dengan struktur awal-tengah-akhir menggunakan kaidah bahasa Indonesia yang baik dan benar.

Untuk mengunduh program tahunan mata pelajaran bahasa indonesia kelas 4 kurikulum merdeka, silahkan Bapak/Ibu guru dapat mengarahkan kursor pada tombol tautan di bawah ini.


Terima kasih sudah mengunduh program tahunan Bahasa Indonesia Kelas 4 Kurikulum merdeka semester 1 dan 2. Semoga administrasi ini dapat bermanfaat bagi Bapak/ Ibu Guru.

Jika dirasa bermanfaat, Bapak/Ibu Guru dapat membagikan tulisan ini sebanyak- sebanyaknya.

Lalu Fathurrachman
Lalu Fathurrachman "Sesuatu yang dianggap mudah dan sederhana bagi kita, kadang sangat dibutuhkan oleh orang lain"

Posting Komentar untuk "Program Tahunan Bahasa Indonesia Kelas 4 Kurikulum Merdeka"